DIPLACE - Lowongan Kerja BUMN Mei 2013 - Garuda Indonesia merupakan Perusahaan maskapai penerbangan Indonesia yang memiliki konsep maskapai dengan pelayanan penuh, Saat ini Garuda Indonesia merupakan maskapai terbesar di Indonesia, Garuda Indonesia telah mengoperasikan 82 armada untuk melayani 33 rute domestik dan 18 rute internasional termasuk Asia (Regional Asia Tenggara, Timur Tengah, China, Jepang dan Korea Selatan), Australia serta Eropa (Belanda). Sebagai bentuk kepeduliannya akan keselamatan, Garuda Indonesia telah mendapatkan sertifikasi IATA Operational Safety Audit (IOSA). Hal ini membuktikan bahwa maskapai ini telah memenuhi standar internasional di bidang keselamatan dan keamanan. Sumber www.garuda-indonesia.com
Pada saat ini Garuda Indonesia membuka lowongan kerja untuk posisi Legal Advisor, bagi anda yang ingin berkarir bersama Garuda Indonesia. Silahkan daftarkan diri anda, Berikut ini informasi Persyaratan dan tata cara pelamarannnya. Semoga bermanfaat!
Garuda Indonesia | www.garuda-indonesia.com |
Posisi yang dibutuhkan :
Legal Advisor
Tanggung Jawab:
- Memeriksa dan mengevaluasi dari aspek hukum atas masalah perselisihan/sengketa, dan mengkoordinasikan tindaklanjutnya dengan unit terkait
- Memastikan tersedianya analisa setiap produk hukum Internasional, Pusat & Daerah yang erat kaitannya dengan Bisnis Perusahaan, menegosiasikan dan berkoordinasi dengan unit terkait dalam rangka membuat benita acara hukum, yang berkaitan dengan proses penyelesaian suatu perselisihan/sengketa
- Mengkoordinasikan dan melakukan negosiasi dengan institusi / unit terkait dan memberikan solusi untuk mengantisipasi mendungi / memproteksi perusahaan dan perbuatan melanggar/melawan hukum
- Merekomendasikan proses penyelesaian perkara, apakah melalui pengadilan (settlement through the court) atau tanpa melaIui pengadilan (out of court settlement), dan memastikan terlaksananya rekomendasi yang diajukan
- Melakukan standarisasi dan melegalisasi dokumen Power Of Attorney (POA), Surat Keputusan (SK), Peraturan Perusahaan, Perjanjian Perusahaan. Dan selanjutnya dilakukan sosiaslisasi kepada internal perusahaan khsusnya yang berkaitan dengan produk hukum tersebut untuk kepentingan Perusahaan
- Memberikan usulan legal opinion yang objective terhadap permasalahan sebagai pedoman pengambilan langkah-langkah hukum berikutnya
- Mempersiapkan implementasi program penyuluhan produk hukum yang relevan dengan permasalahan yang sedang dihadapi, atau dalam rangka persiapan penerapan produk hukum yang terbaru
Persyaratan:
- Pria/ Wanita
- Warga Negara Indonesia dan berusia maksimal 27 tahun
- Pendidikan minimal S1 jurusan Hukum dari institusi pendidikan terkemuka di dalam maupun luar negeri
- Memiliki IPK minimal 3.00 (skala 4.00)
- Menguasai ketentuan hukum perusahaan, hukum pasar modal, hukum penerbangan, hukum bisnis, hukum internasional
- Memiliki pengalaman min. 3 tahun di law firm atau in-house lawyer di perusahaan
- Dapat menggunakan komputer (microsoft office, internet)
- bersedia untuk ditempatkan di Area Perkantoran Bandara Soekarno-Hatta
Bagi anda yang memenuhi persyaratan dan berminat dengan lowongan kerja Garuda Indonesia ini, maka silakan daftarkan diri anda secara online di website e-Recruitment Garuda Indonesia dengan alamat:
http://career.garuda-indonesia.com.
Semoga informasi lowongan kerja Garuda Indonesia ini bermanfaat untuk anda, Sekian dan terima kasih.